Bahkan Apple yang merupakan vendor gadget terpopuler, iphone/ ipad dari awal dibuat sampai sekarang hanya tersedia dua warna saja hitam dan putih. Lain halnya
dengan Nokia yang dulu dengan Xpress-On Covers -nya yang mana pengguna dapat dengan mudah menggonta-ganti casing dengan berbagai warna nya dan kini
dengan merilis nokia seri lumia dengan body yang berwarna-warni. Dan tak lama lagi Apple pun akan mengeluarkan iPhone versi murahnya yang berwarna-warni.
Menurut penulis sendiri sih, untuk handphone lebih cocok dengan warna hitam, abu-abu, atau putih saja. Karena kalau berwarna selain ketiga itu, justru membuat handphone tidak terlihat premium melainkan terkesan seperti
'mainan' atau childish. Tenang, itu hanya opini dari saya saja.. Lagi pula jika kalian ingin membuat hp kalian tampil beda, di pasaran sudah banyak tersedia bermacam-
macam case yang berwarna2 menarik koq...
Oke kita akan membahas mengenai warna smartphone, hitam dan putih saja. Pemilihan warna dapat dipengaruhi gender, lifestyle, dan perspektif hp itu sendiri.
Umumnya perempuan lebih memilih warna putih dibandingkan dengan warna hitam. Dan masing- masing warna memiliki kesan tersendiri seperti warna hitam lebih terkesan executive, macho, simple, tough, dll, sementara warna putih terkesan elegant, glamour, solid, dll
Selain itu andai kita membawa 2 hp, satu berwarna hitam dan 1 berwarna putih di dalam ruangan atau saat malam hari ternyata hp dengan warna putih terkesan lebih besar dan lebar.
Namun warna putih sendiri memiliki kelemahan yakni lebih cepat kotor dan warna putih dibutuhkan perawatan khusus agar warna putihnya tidak terlihat kusam..
Jadi mw pilih warna smartphone yang mana?? :)
0 komentar:
Posting Komentar